Home sekolah Kecanggihan Teknologi: USBN (Ujian Sekolah Berbasis Komputer) Tanpa Pengawas Ujian
Kecanggihan Teknologi: USBN (Ujian Sekolah Berbasis Komputer) Tanpa Pengawas Ujian
Atiya Fauzan March 30, 2017 0
Hari ini aku mendapatkan jadwal untuk mengawasi peserta ujian di laboratorium 5 lantai 2 #SMKNegeri4Jember. Berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, kali ini para peserta didik melaksanakan ujian tanpa pengawas di ruangan. Yap! Didalam ruang ujian hanya ada peserta USBN dan CCTV. Sedangkan pengawas ujian (dan proktor serta teknisi) berada di ruang instruktur yang bersebelahan dengan setiap lab.
Ketika ada peserta ujian yang mengalami kendala ketika mengerjakan soal, maka cukup mengangkat tangan, visual mereka akan terekam CCTV, dan otomatis proktor akan memasuki ruangan dan menyelesaikan masalah yang terjadi.
Ujian sekolah berbasis komputer kali ini memang berbeda dengan ujian sekolah berbasis kertas. Mengadopsi dari UNBK, sistem dan alurnya begitu serupa, seperti: soal ujian yang tidak sama pada komputer setiap individu, ada teknisi pengawas proktor di setiap ruangan, dan lain sebagainya.
Sebagai manusia kelahiran tahun '92, jelas masa sekolahku dulu tidak pernah mencicipi rasanya seluruh ujian berbasis komputer dan menggunakan CCTV, selalu menggunakan kertas dan selalu ada pengawas di ruangan. Jika ditahun 2017 saja sudah seefesien dan secanggih ini, bagaimana dengan ujian sekolah ditahun 2027? Penasaran!
About Author
Ibu rumah tangga yang selalu dibuat bahagia oleh imam hidupnya
Subscribe to:
Post Comments
(
Atom
)
Post a Comment